Terasi Bangka Asli GG, Menjadi Pilihan Bumbu Masakan Bertaraf Nasional dan Internasional

PANGKALPINANG – Terasi merupakan bumbu tradisional asli Indonesia memiliki aroma yang “harum”, saat ini nama terasi tidak hanya dikenal di dalam negeri saja, tetapi juga sudah sampai keluar negeri.

Terasi merupakan produk fermentasi hasil laut berupa udang rebon, hanya dengan proses penggaraman, marinasi hingga penjemuran di suhu matahari yg maksimal berkisar 32-35° sehingga nantinya mengeluarkan aroma yg khas.

Manfaat penting yg terkandung dalam terasi udang rebon yaitu banyaknya Sumber nutrisi , protein , zat besi , serta mengandung mineral yg tinggi.

Karena manfaat terasi udang yang begitu banyak bagi kesehatan tubuh, tidak heran kalau terasi ini sering dijadikan bahan tambahan untuk menambah cita rasa masakan, yaa bumbu masak beraroma sedap yang kaya Khasiat.

Penggunaannya sudah dikenal oleh hampir seluruh masyarakat Indonesia, terutama bagi yang menyukai makanan pedas. Sambal terasi bahkan menjadi kuliner yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia.

Dikarenakan mempunyai keunggulan cita rasa yg khas, maka terasi Indonesia dikenal oleh beberapa chef internasional.

Dengan potensi digemarinya terasi ini di internasional, maka disini bisa dilihat perlu adanya strategi peningkatan mutu terasi Indonesia khususnya terasi bangka sehingga bisa menjadi komoditi ekspor yang dapat diandalkan.

Terasi Indonesia juga dikenal sebagai terasi udang dengan kualitas lima kali lebih baik dari negara lain yang sudah diekspor ke mancanegara.

Memiliki kadar peptida yang berperan penting dalam meningkatkan cita rasa hingga lima kali lebih tinggi dibandingkan terasi nasional dan terasi dari negara lain.

Maka tak heran jika terasi Indonesia khususnya terasi dari Bangka tepatnya dari kecamatan Toboali sebagai salah satu penghasil terasi terbaik ini banyak di incar para investor untuk mengelolanya agar bisa merata penyebarannya di seluruh dunia.

Beberapa terasi bangka yang sudah merambah di nasional dan internasional yakni terdapat brand Terasi Bangka Asli GG. sebagai salah satu produk UMKM yang sedang viral, sering menjadi perbincangan banyak penggemar mak-mak seluruh penjuru negeri.

Karena mempunyai keunggulan tersendiri dibandingkan terasi lain, yaitu terasi nya sangat berkualitas dan harga pun yg terjangkau, memiliki legalitas resmi bersertifikasi P-IRT NIB dan Halal untuk menjamin produk Terasi Bangka Asli GG ini sendiri.

Memasarkan keunggulan terasi dari desa di Bangka ini sebagai penghasil terasi terbaik dunia, maka Terasi GG ini mengeluarkan beberapa varian Terasi diantaranya :
– Terasi Toboali
– Terasi Penagan
– Terasi Pulau Besar
– Terasi oven panggang

Lokasi Toko Terasi Bangka Asli GG berada di pusat provinsi kepulauan bangka Belitung yaitu Kota Pangkalpinang.

Alamat lengkap di Jl Jumat Yahya ( Bukit Tani ), kecamatan Gerunggang, kota Pangkalpinang, Provinsi Kep Bangka Belitung, Indonesia.

banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250 banner 970x250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *