PANGKALPINANG – Baru saja selesai permasalahan tempat pembuangan sampah liar oleh oknum masyarakat kampak di RT 009 dan RT 010 yang beralamat di Jalan Mawar, Kelurahan Tua Tunu Indah, Kecamatan Gerunggang. Permasalahan baru muncul lagi diĀ Jalan Gandaria 1 Kelurahan Air Kepala Tujuh.
Sampah yang diduga berasal dari rumah oknum warga ini berhamburan di sepanjang jalan yang biasa digunakan masyarakat joging tiap pagi dan sore hari.
Peristiwa tersebut mendapat perhatian serius dari dari pejabat Eksekutif dan Legislatif. Tampak hadir lokasi, Sekretaris Daerah Pangkalpinang, Mie Go, anggota DPRD Kota Pangkalpinang dapil Gerunggang, Dio Febrian dan Sumardan.
Dalam persoalan ini, Sekda Mie Go dan anggota DPRD Pangkalpinang, Dio Febrian sepakat menghimbau masyarakat untuk sadar akan kebersihan. Segera berlangganan dengan petugas pungut sampah yang menjemput sampah rumah tangga ke rumah warga.
“Untuk masyarakat yang belum berlangganan pungut sampah, segera menghubungi kelurahan masing-masing. Agar sampahnya dijemput Satgas Smile, sehingga tidak ada lagi tempat pembuangan sampah liar seperti ini,” kata Mie Go, Minggu, (13/04/2025).
Selain itu, Mie Go meminta Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Pangkalpinang segera berkordinasi dengan pihak Kecamatan. Untuk melakukan sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) tentang sampah.
“Saya minta DLH segera mengambil tindakan, dengan mengedukasi masyarakat agar timbul kesadaran. Serta melakukan sosialisasi Perda, agar masyarakat tau sanksi bagi yang buang sampah sembarangan,” bebernya.
Dio Febrian, yang sejak kemarin di lokasi pembuangan sampah liar Kampak sudah menyatakan perang terhadap prilaku buang sampah sembarangan ini. Mengajak semua pihak untuk bekerjasama dalam menumbuhkan rasa kesadaran masyarakat.
Pol PP sebagai penegak Perda diminta untuk menindak bagi pelaku pembuang sampah sembarangan ini.
“Jika sudah kita himbau baik-baik masih tidak didengar. Kita minta Pol PP segera menindak sesuai sanksi yang berlaku di Perda yang sudah ada,” tegas Dio.
“Mari kita perangi prilaku buang sampah sembarangan ini. Ayo kita jaga kampung kita Pangkalpinang,” tambahnya.
Politisi PDI Perjuangan yang sedang getol melakukan pembersihan tempat pembuangan sampah liar bersama masyarakat ini, rela berkorban demi kebersihan lingkungan.
Di Jalan Mawar Kampak Kelurahan Tua Tunu Indah, Dio Febrian telah memasang lampu penerangan jalan dan CCTV di eks lokasi pembuangan sampah liar yang baru saja dibersihkan.
Hal itu untuk mencegah terjadi lagi prilaku buang sampah sembarangan di lokasi yang sejak lama telah menjadi tempat pembuangan sampah liar ini.
Bagi dia, setiap warga wajib menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya masing-masing. Demi kesehatan seluruh penduduk Kota Pangkalpinang.